Press Release / 30 Mar 2021
Hasil pembangunan Program Peningkatan Kualitas RTLH Menjadi RLH di Desa Ketapang Mauk telah diresmikan oleh SMF dan Pemkot Tangerang pada 19 Maret 2021.
SMF pada kesempatan ini bekerjasama dengan Pemkot Tangerang dan PUPR melalui program Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU), telah membangun ulang 17 unit rumah sebagai peningkatan kualitas RTLH menjadi RLH di Desa Ketapang, Kecamatan Mauk, Kabupaten.
Pada program ini, SMF, Pemkot Tangerang dan PUPR melalui KOTAKU, ikut serta dengan panduan oleh Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappeda) Kabupaten Tangerang serta Dinas Perumahan, Pemukiman dan Pemakaman Kabupaten Tangerang.
Melalui kegiatan peresmian dan serah terima sertifikasi kelayakan rumah ini merupakan salah satu komitmen SMF dalam rangka menyediakan ketersediaan rumah layak huni kepada masyarakat Indonesia, khususnya pada kali ini masyarakat desa Ketapang, Mauk, Tangerang